Bagi yang aktif di luar, menjaga kesehatan kulit merupakan skala prioritas. Karena saat di luar, kulit wajah butuh perlindungan dari paparan sinar matahari.
Sinar uv itu bagus lho untuk kesehatan kulit wajah.
Betul, tapi perhatikan waktunya.
Sinar matahari pagi hingga jam 8an memang bagus untuk menutrisi kulit namun di atas itu? Salah-salah kulit kita bisa gosong dan mengalami beberapa ciri penuaan dini. Seperti flek hitam, kulit belang (apalagi yang menggunakan hijab) dan masalah kulit lainnya.
Menurut penelitian waktu yang paling ekstrem ketika di luar adalah jam 10 – 15.00. Diwaktu ini, matahari sedang terik-teriknya disebabkan jarak antara matahari dan bumi sangat dekat sehingga sinar ultraviolet mencapai permukaan bumi jauh lebih banyak dan lebih berbahaya dibanding dengan matahari pagi dan sore hari.
Bahkan, karena ozon yang bocor, di Newzealand sampe banyak yang terkena kanker kulit. Untuk itu, memproteksi kulit terutama wajah, sangatlah disarankan demi kesehatan wajah. Setiap wanita pasti ingin dong tampil cantik dan prima.
Sebelum mengetahui solusi untuk perlindungan kulit saat di luar, ada baiknya mengetahui dampak dari paparan sinar matahari. Fungsinya agar Kita jadi aware terhadap kesehatan kulit kita sendiri. Menjaga juga termasuk bagian dari rasa syukur dong pastinya.... Karena sinar matahari tidak hanya terasa panas dan menyengat melainkan ada dampak lain akibat kulit yang terkena paparan matahari seperti berikut :
- Kulit terasa terbakar sehingga warnanya pun ikut menggelap
- Kulit menjadi lebih kasar bahkan ada sebagian orang yang alergi karena terlalu lama terpapar sinar matahari seperti petani yang menimbulkan efek gatal dan merah-merah pada bagian kulit yang terpapar
- Kulit menjadi lebih tua atau penuaan dini seperti muncul garis-garis kerutan dan flek hitam seperti yang saya sebutkan sebelumnya
- Kulit menjadi kering, keriput hingga bersisik
- Yang paling fatal, dapat menyebabkan kanker kulit
Panasnyaaa? Lindungi dengan Erha21 Helios-Daily Use |
Belum lagi polusi kendaraan, debu dan ancaman lain di luar sana. Lalu bagaimana cara memproteksi kulit wajah saat di luar? Tenang, Saya punya tips praktis untuk solusi perlindungan kulit wajah. Berikut 5 cara efektif yang dapat melindungi kulit saat terpapar sinar matahari :
1.Pakailah pakaian yang benar
Yaitu yang tertutup dan longgar. Pakaian tertutup mungkin akan menyebabkan gerah dan berekeringat, oleh sebab itu gunakan pula yang longgar agar kulit bisa bernafas. Selain itu gunakanlah pakaian berwarna putih karena pakaian cerah cenderung dingin dan mengurangi rasa gerah akibat panas.2.Nutrisi kulit dengan konsumsi makan buah
Ada banyak manfaat buah yang apabila dikonsumsi berkhasiat melindungi kulit dari terpaan sinar matahari. Yaitu antara lain tomat, jeruk, semangka, strawberry, wortel, delima, almond, anggur berwarna merah, green tea dan lain sebagainya...
3.Gunakan pelindung saat berkendara
Seperti helm, jaket dan juga masker.Selain memang fungsinya untuk pengaman (safety), menggunakan jaket, helm dan masker merupakan cara paling efektif menghindari sinar matahari langsung saat berkendara roda dua. Mungkin akan terasa repot ketika pertama kali, namun jika sudah menjadi keseharian, lama-lama jadi biasa. Dan bener lho, efeknya sangat terasa. Saya pernah membandingkan kulit teman yang menggunakan 3 benda tersebut dan yang tidak. Mereka yang menggunakannya lebih terlihat sehat kulitnya dibandingkan yang tidak.
4.Gunakan sun glasses untuk lindungi kulit area mata
Tentu bukan hanya sekedar gaya-gayaan namun lebih dari itu melindungi area kulit mata yang terpapar matahari. Karena perlu diketahui, kaca dapat memblok sinar matahari sehingga kulit kita bisa terlindungi. Manfaat lainnya adalah mata jadi nyaman, tidak silau.
5.Gunakan Sun Protection
Tabir surya adalah cara yang paling efektif melindungi kulit selama ini.
Saya sendiri menggunakan Helios-Daily Use Erha21 untuk sun protection ketika sedang bepergian.
Sebelumnya saya terjebak Erha, baca kelengkapan ceritanya di : Terjebak Erha
Kandungannya dengan SPF 50PA++ memberi perlindungan dari penuaan kulit yang disebabkan oleh sinar matahari. Dengan Broad Spectrum Sunscreen untuk membantu melindungi kulit dari sunburn dan memperlambat tanda-tanda penuaan kulit akibat efek buruk sinar matahari.
Dilengkapi dengan antioksidan dan ekstrak tumbuhan untuk memberikan rasa nyaman pada kulit yang terpapar sinar matahari.
Diformulasikan dengan formula yang ringan dengan kesan natural dan nyaman digunakan setiap hari.
Erha Clinic Kemang |
Ketika saya konsultasikan pada ahlinya di Erha Aphotecary dan Clinic terdekat, Sun Protection ini aman digunakan oleh Ibu hamil dan menyusui. Jadi ga worry ketika mengaplikasikannya saat hamil.
Cara meggunakannya sangatlah simple yaitu Gunakan keseluruh wajah dan tubuh 15 menit sebelum keluar ruangan. Apabila berkeringat, ulangi pemakaian.
Pemakaian 1 bulan lebih |
Setelah hampir 1bulan lebih saya menggunakan Helios-Daily Use Erha21 ini, saya merasa kulit saya lebih terawat dan terlindungi. Kulit yang tadinya kusam, kini segar dan bintik-bintik hitam memudar. Bagi kamu yang aktif diluar ruangan, ini adalah salah satu item yang harus banget kamu punya. Cobain deh.
Matahari adalah kehidupan, plus minusnya harus kita ketahui bersama, untuk itu penting bagi setiap orang yang bergerak aktif untuk terus merawat dan melindungi kesehatan kulit dan tubuh ketika sedang di luar.
Nah sekarang sudah tahu kan ada 5 cara efektif untuk lindungi kulit dari paparan matahari? Yuk, praktekan!
Untuk informasi lebih lanjut bisa kunjungi :
www.erha.co.id
Instagram : @erha.dermatology
buat para bikers seperti saya penting mba menjaga muka dari paparan sinar matahari biar ga ada bercak - bercak hitam
ReplyDeleteWah ternyata produk Erha ini bisa dibeli tanpa menggunakan resep dokter ya. Ada di mana2 juga. Ada sun protection juga kaaan pas nih aku lagi cari2 buat aku berenang biar kulit ga gosong hehehe ��
ReplyDeleteAku fokus wajahmu kak itu setelah pemakaian satu bulan lebih hahaha lucu . Makasih infonya kak masalah kulit itu akrab banget dengan aktifitas sehari-hari ya
ReplyDeleteAku juga wajib banget nih makai sun protection karena kena sinar matahari tuh emang kurang bagus buat kulit wajah ya mba. Mau ah nyoba Erha yang sudah terbukti banget kualitasnya
ReplyDeleteHuhuw aku udah mulai flek hitam di muka nih Mba Shine, dan lumayan banyak jugaa.. Kayaknya mesti pake ini, nih, biar kulit terutama muka jadi terlindungi matahari, ya.. Duh, aku cuek sama masalah kukit gini tapi kalo udah terjadi jadi nyesel..
ReplyDeleteJam 10 pagi biasanya wajahku sedang "terpanggang" di Stasiun Tanah Abang, jalan dari Stasiun ke pangkalan ojek online pas lagi terik2nya itu wiiiiih wajah sampe merah kebakar. Perlu banget nih perawatan khusus karena udah muncul flek2 halus di bawah mata, area pipi atas, hiksss. Setelah lahiran kayaknya harus diseriusin nih rawat wajah, jadi pengen coba ke Erha cabang Depok.
ReplyDeleteSun protection wajib hukumnya setelah aku diomelin sesedokter kulit hahaha. Semenjak saat itu aku selalu pakai klau bepergian siang hari :D
ReplyDeleteAku pakai Erha Helios jg mbak, teraa ringan di wajah dan gak perlu oles2 lagi krn SFF-nya tinggi :D
Yup setuju sun protection wajib skrg ini krn panas matahari di luar rumah luar biasa.. Btw, produk Erha ini sudah dijual bebas ya?
ReplyDeleteaku merasa wajahku kusam banget nih karena dah lama nggak perawatan di dokter huhuhu.. Bener banget sinar matahari itu bisa memicu kanker jadi kita emang harus ada perlindungan buat kulit wajah. Yuk ah mau rajin perawatan lagi gara-gara baca artikel ini
ReplyDeleteAku dulu paling males pakai sun curam, tapi sejak tahu pentingnya sun curam jadi ngga keluar rumah sebelum pakai sun cream. Sun Cream Helios Daily Use cocok juga di kulit wajah aku Mba.. suka banget pakainya
ReplyDeleteWah, paska hamil mau coba ah. Kan, aku suka main panas-panasan. Klo hamil gini aku stop skin care dulu
ReplyDeleteNah ini aku perlu banget nih, secara rajin terpapar matahari jemput anak-anak sekolah yang pas banget lagi panas-panasnya..
ReplyDeleteAku jg pake ini. Memang meresap dan ga berminyak ya.
ReplyDeleteSetujuuu sama tipsnya. Ini aku contoh nyata akibat nggak pakai sunblock secara rutin. Wajah aku banyak brown spots dan flek hitam. Jelek banget deh. Sekarang aku di dalam ruangan pun tetap pakai sunblock karena sinar UV bisa tembus ke dalam ruangan lho.
ReplyDeletemuka ku kusam banget gara-gara males pake sun block. padahal kalau perjalanan naik motor itu selalu jauh..
ReplyDeleteyup, sun protector emang penting ya di negara beriklim tropis kayak indonesia, biar kulit ga mudah terbakar. makasih info sehat dan cantiknya Shine :-)
ReplyDeleteWah aku pernah ini pakai produk dan traitmentnya, sayang sekali gak cocok. Kulit wajahku jd spt terbakar malahan.
ReplyDeleteAkupun pakai ini, hiks walaupun jarang karena kadang lupa, mulai hri ini hrs intens deh biar glowing kyk dikau ��
ReplyDeleteTiosnya yang nomor 2 kayaknya ade belum deh. Xixixi.. masih kurang buah. Kalau sayur sih dah rajin. Makanya kulit wajah nih ga seger.
ReplyDelete